TANGSEL Suarabantenpost.com Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriah, Kapolres Tangerang Selatan *AKBP IBNU BAGUS SANTOSO S.I.K., M.M., M.H.* menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh masyarakat. IBNU berharap momen ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, pada Sabtu (06/07/2024).
Kami atas nama Polres Tangerang Selatan beserta jajaran mengucapkan Selamat kepada seluruh masyarakat Tangerang Selatan dan sekitarnya. Semoga tahun baru ini membawa kebahagiaan, kedamaian, dan kesejahteraan bagi kita semua,” ujar kapolres
” Dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk terus mempererat tali silaturahmi dan menjaga kerukunan antar umat beragama. Mari kita jadikan Tahun Baru Islam ini sebagai kesempatan untuk mempererat hubungan kita dengan sesama, menjaga persatuan dan kesatuan NKRI, dan meningkatkan rasa toleransi antar umat yang beragam,” tambahnya.
Selain itu, Kapolres Tangerang Selatan juga menekankan pentingnya menjaga situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. “Sebagai wujud nyata TNI – Polri, kami akan berkomitmen untuk terus mendukung upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masyarakat. Kami mengajak seluruh warga untuk turut serta dalam menjaga lingkungan kita agar tetap aman dan nyaman.”Tutupnya.(Red SBP)