• Jelajahi

    Copyright © Suara Banten Post
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Polres Serang Gelar Apel Pengamanan Kampanye Paslon Bupati dan Wakil Bupati Serang Nomor Urut 01 di kecamatan Carenang

    SUARA BANTEN POST
    Sabtu, 19 Oktober 2024, 09.57 WIB Last Updated 2024-10-19T02:57:49Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini



    Polres Serang Suarabantenpost.com Personel Polres Serang melaksanakan Apel Kampanye Tatap Muka, Pertemuan Terbatas dan Dialog (Senam bersama) Paslon Bupati dan Wakil Bupati Serang Nomor Urut 1 (Andika-Nanang) di Perumahan Arafah Serang, Kec. Carenang. Sabtu (19/10/2024)


    Apel dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Serang dan personel Polsek jajaran , yaitu Kasat Pamovit Polres Serang, Kapolsek Carenang, serta Kanit Samapta dan Kanit Reskrim Carenang serta personel polsek jajaran polres serang.


    Kapolsek Carenang, sebagai pemimpin Apel, menyampaikan kepada personel pengamanan untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan laksanakan pengamanan dengan humanis. Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini dihadiri oleh Calon Wakil Bupati Serang Nomor urut 01. 


    Kegiatan apel pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan suasana aman dan kondusif selama kampanye. Apel ini merupakan langkah awal untuk memastikan semua aspek keamanan terpenuhi dalam pelaksanaan kampanye calon Bupati dan Wakil Bupati kabupaten serang.


    Kegiatan Apel dimulai pada 05.30 WIB sampai 06.30 WIB dengan situasi aman dan kondusif. Keterlibatan aparat kepolisian dalam kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman bagi peserta kampanye dan masyarakat sekitar.(Red SBP)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Sosial

    +